Dukung Program BLI dalam bidang Ekowisata dan Eduwisata, B2P2EHD Launching Widyawisata Lingkungan Hidup dan Kehutanan
B2P2EHD (Samarinda, 24/5/2017)_Salah satu rangkaian kegiatan Seminar dan Workshop Hasil-hasil Penelitian Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Ekosistem Hutan Dipterokarpa (B2P2EHD) tahun 2017 adalah Launching Widyawisata Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) yang diadakan di Arboretum Sempaja dan Persemaian B2P2EHD Samarinda.
Kepala B2P2EHD, Ir. Ahmad Saerozi, mengatakan kegiatan ini adalah bukti nyata dan keseriusan B2P2EHD dalam program mendesiminasikan serta memberikan edukasi kepada masyarakat khususnya pelajar dan mahasiswa yang ada di Provinsi Kalimantan Timur.
Dengan di-launch nya Widyawisata Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) yang ada di Arboretum dan Persemaian B2P2EHD ini tentu akan memberikan dampak yang baik terhadap penyebaran Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang ada di B2P2EHD serta mengajak masyarakat lebih dini dalam mengenal lingkungan hidup dan kehutanan” kata Ahmad Saerozi.
Launching Widyawisata Lingkungan Hidup dan Kehutanan secara resmi dilakukan oleh Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur, Ir. ), Ir. H. Wahyu Widhi Heranata, MP., dan ditandai dengan pemotongan pita di pintu masuk persemaian B2P2EHD dan pelepasan balon dengan mini banner ke udara.
Wahyu Widhi Heranata dalam sambutannya mengatakan sangat bangga terhadap capaian yang diperoleh oleh B2P2EHD, terutama dalam tujuaanya memberikan edukasi dan informasi kepada pelajar maupun mahasiswa yang ada di Provinsi Kalimantan Timur khususnya Kota Samarinda. Beliau juga berjanji akan mempromosikan kegiatan yang ada di komplek widyawisata ini di setiap acara yang diikutinya nanti.
“Widyawisata ini adalah langkah besar dari Badan Litbang dan Inovasi, khususnya B2P2EHD dan pasti akan lebih besar lagi kedepannya. Apabila widyawisata ini dikemas dengan baik pastinya komplek widyawisata ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat di Kota Samarinda” tambah Wahyu Widhi Heranata.
Dalam launching widyawisata LHK tersebut turut serta dilakukan demonstrasi penggunaan QR Code tanaman yang ada di Trek Henry Bastaman oleh Agung Suprianto, Teknisi Litkayasa B2P2EHD Kepada peserta Seminar dan Workshop Hasil-hasil penelitian B2P2EHD tahun 2017.
Menurut Wahyu Widhi Heranata inovasi penggunaan QR Code tanaman ini sebaiknya di integrasikan juga dengan aplikasi ebook Kaltim yang ada di situs web milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Serta memberikan masukan juga terhadap hasil-hasil penelitian B2P2EHD yang sudah diterbitkan dalam bentuk buku dan sudah di elektronik kan untuk segera diintegrasikan dengan aplikasi ebook Kaltim.
“Pak Gubernur Kaltim sudah memberikan lampu hijau agar setiap publikasi yang ada di Kaltim dapat di share dan di link kan ke halaman website ebook Kaltim” kata Wahyu Widhi Heranata.
Video Launching Widyawisata Lingkungan Hidup dan Kehutanan B2P2EHD
Launching widyawisata LHK tingkat pelajar dan mahasiswa ini di ikuti oleh sekitar 50 orang dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Universitas yang ada di Kota Samarinda. SMK yang mengikuti widyawisata ini diantaranya adalah dari SMK 9 Samarinda, SMA 1 Samarinda, SMK Kehutanan Negeri Samarinda, Akademi Farmasi dan Universitas 17-8-1945 Samarinda.
Isi dari kegiatan launching dimulai dari pengenalan jenis-jenis tanaman yang ada di persemaian B2P2EHD, pengenalan teknik dan cara merawat tanaman di persemaian, mengunjungi arboretum sempaja sampai ke pemberian informasi bagaimana penanganan tanaman di Rumah Kaca B2P2EHD.**MSC